TINGKATKAN BUDAYA LITERASI MELALUI PERPUSTAKAAN

TINGKATKAN BUDAYA LITERASI MELALUI PERPUSTAKAAN

Menurut Undang-Undang Perpustakaan No 43 Tahun 2007 pada Bab I Pasal 1 Perpustakaan adalah institusi pengelola koleksi karya tulis, karya cetak, dan/atau karya rekam secara profesional dengan sistem yang baku guna memenuhi kebutuhan pendidikan, penelitian, pelestarian, informasi dan rekreasi para pemustaka.

Perpustakaan terbagi ke dalam beberapa jenis, ada perpustakaan nasional, perguruan tinggi, sekolah, umum, khusus, wilayah dan keliling. Kebun Raya Cibodas adalah salah satu contoh dari perpustakaan khusus. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, yang dimaksud dengan Perpustakaan Khusus adalah perpustakaan yang diperuntukkan secara terbatas bagi pemustaka di lingkungan lembaga pemerintah, lembaga masyarakat, lembaga pendidikan keagamaan, rumah ibadah, atau organisasi lain. Adapun koleksi yang tersedia di perpustakaan khusus biasanya digunakan sebagai sarana penunjang kegiatan suatu lembaga atau instansi tersebut.

Kebun Raya Cibodas adalah lembaga yang memiliki tupoksi di bidang konservasi ex-situ, penelitian, pendidikan, wisata dan jasa lingkungan. Untuk mendukung tupoksi penelitian, pada tahun 1890 didirikanlah perpustakaan Kebun Raya Cibodas. Sejak dibangun, lokasi perpustakaan itu sendiri mengalami beberapa kali perpindahan tempat. Awalnya gedung perpustakaan berlokasi di wisma tamu yang sekarang bernama Wisma Tamu Sakura. Namun suhu ruangan, kelembaban, intensitas cahaya yang kurang baik untuk koleksi buku, maka perpustakaan dipindahkan ke gedung registrasi lama. Dan pada tahun 2006 hingga saat ini, perpustakaan menempati ruangan di Gedung Konservasi lantai 1.

Setelah hampir dua tahun dilakukan penataan, kini Perpustakaan Kebun Raya Cibodas kembali hadir untuk memberikan pelayanan kepada pemustaka, dengan jadwal layanan setiap hari Senin ? Jumat pukul 08.30 ? 15.30. Beberapa layanan yang dilakukan antara lain layanan kepustakaan, layanan data penelitian, layanan penelusuran informasi dan layanan co-working space.

Saat ini, jumlah koleksi cetak perpustakaan sebanyak 2.096 judul, 2.475 eksemplar dan koleksi multimedia berupa compact disc sebanyak 126 buah, yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan referensi dan tempat dalam melakukan penelusuran informasi yang dibutuhkan oleh pemustaka. (AAH/DNP/TU)

Sumber:
Undang ? Undang No. 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan
Dokumen ISO Kepustakaan PDDI Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

TINGKATKAN BUDAYA LITERASI MELALUI PERPUSTAKAAN